Setelah sebelumnya membagikan bahan batik untuk pembuatan masker, Perempuan Khonghucu Indonesia (PERKHIN) didalam rangka memperingati Hari Kartini menggelar lomba menulis puisi dan busana kebaya secara online. Kegiatan yang diselenggarakan secara sederhana, mengingat situasi yang terjadi saat ini bukan hanya untuk menghibur para perempuan Khonghucu yang sedang berjuang melawan wabah covid 19, tetapi yang terpenting adalah untuk terus mengingat perjuangan R. A Kartini bagi kemajuan kaum perempuan.
Lomba puisi kali ini diikuti oleh 39 peserta dan berikut daftar pemenang Lomba Menulis Puisi :
Juara Pertama : Hera (PERKHIN Bandung)
Juara Kedua: Novitasari Zhong (PERKHIN Pangkal Pinang, Bangka Belitung)
Juara Ketiga: Heny Novyani (PERKHIN Rawa Bokor)
Juara Favorite Anak : Kanza, Kelas 5 SD (PERKHIN Depok)
Juara Favorite Dewasa: Desi Setiani (PERKHIN Merawang, Bangka Belitung)
Sedangkan Lomba Busana Kebaya diikuti oleh 32 peserta dan berikut daftar pemenangnya :
Juara Pertama: Yoanah( PERKHIN Rumpin)
Juara Kedua: Fiernanda ( PERKHIN Ciampea)
Juara Ketiga: Binayanti ( PERKHIN Nanggewer)
Juara Favorite 1: Lenny (PERKHIN Cibinong Bogor)
Juara Favorite 2 : Vini ( PERKHIN Khongcubio Tangerang)
PEMENANG LOMBA MENULIS PUISI
PEMENANG LOMBA BUSANA KEBAYA
..R.aN..